Redaksi

“Rapat Kerja Isim Bangbang Wetan; Pastikan Selalu Membawa Kegembiraan”

Kesegaran datang bukan hanya sebagai barang jadi, ia bisa dikondisikan. Meskipun kesan instan tak selalu sanggup dihindarkan.

Demikianlah nuansa rapat kerja Isim Bangbang Wetan yang ini kali diadakan di warkop Arjuna. Sebuah nama yang mengilhami dan memberi inspirasi kepada banyak persona.

Sebagaimana rapat pada umumnya, agenda ini dimaksudkan untuk melakukan hitungan-hitungan analatikal atas sekian langkah yang telah dihentakkan. Di saat sama, beberapa ancangan ke depan juga ditorehkan sebagai panduan pragmatis bagi laku darma dan karya.

Paduan wajah-wajah _kawak_ yang bertemu dengan beberapa sosok dalam kategori _newbie_ membaur di temaram kehangatan silaturahmi, kesatuan niat dan komitmen. Bahwa semua apa yang kita alirkan adalah hanya untuk menanam. Tak lebih pun tiada kurang.

Happy working, Isim BbW !

Redaksi/Ri